Selasa, 04 Desember 2012

Standar Minimal Wali Kelas dan Guru Mata Pelajaran

Posted by Asas CnC @rt | 18.33 Categories:

STANDAR PELAYANAN MINIMAL WALI KELAS

Wali Kelas membantu Kepala Sekolah dalam kegiatan-kegiatan sebagai berikut:

1.        Berperan sebagai orang tua siswa dengan mengenal secara baik siswa di kelasnya
2.   Mengenal pribadi dan lingkungan siswanya yang berada di bawah asuhannya, seperti Alamat (No. Telp/HP), jumlah keluarga dan latar belakang kehidupannya. (data pribadi)
3.         Memanggil orang tua/wali siswa untuk menyelesaikan suatu kasus atau masalah
4.         Memperhatikan dan memelihara ketertiban, kebersihan dan keindahan basecamp
5.         Membuat catatan-catatan mengenai hasil belajar dan prestasi siswa di kelasnya baik akademik maupun non akademik, pelanggaran-pelanggaran, kenakalan-kenakalan siswa dalam situasi kondisi kelas secara umum
6.         Bersedia menerima laporan-laporan dari guru mata pelajaran lain mengenai keadaan kelas dan berusaha menyelesaikannya
7.         Memeriksa dan menandatangani agenda kelas minimal sekali seminggu
8.         Memproses siswa yang ketidakhadiran/bolosnya banyak atau karena terlibat suatu kasus
9.         Atas dasar norma dan peraturan/ketentuan yang berlaku menentukan naik/tidak naik, lulus/tidak lulus
10.     Menandatangani buku laporan nilai belajar siswa (rapor)
11.     Membagikan buku laporan penilaian hasil belajar, STK, Ijazah, sertifikat-sertifikat dan lain sebagainya (khusus wali kelas IX)
12.     Membuat laporan secara periodik tentang kelasnya kepada Kepala Sekolah
13.     Membuat laporan penilaian mid semester kepada orang tua siswa
14.     Membantu bendahara sekolah dalam kelancaran pembayaran iuran bulanan, tagihan legal dan PSB (khusus kelas VII)
15.     Membina hubungan orang tua/wali dalam rangka penyelesaian masalah-masalah yang dihadapi siswa di kelasnya
16.     Bekerja sama dengan BK dalam mengatasi persoalan siswa di kelasnya
17.     Mengunjungi tempat tinggal orang tua bila dipandang perlu (home visit)
18.     Mendata siswa yang mengikuti kegiatan ekstrakurikuler
19.     Menghadiri kegiatan siswa di kelasnya dalam kegiatan di kelas maupun di luar sekolah dengan seizin dan sepengetahuan kepala sekolah
20.     Mendampingi siswa dalam shalat berjamaah (dhuhur)
21.     Mendampingi siswa dalam upacara bendera/apel
22.     Mengumpulkan target nilai siswa per mata pelajaran bekerjasama dengan guru mata pelajaran dan guru BK serta wakil kepala sekolah bidang kurikulum
23.     Menghadiri setiap undangan dari sekolah

   


STANDAR PELAYANAN MINIMAL GURU MATA PELAJARAN

Sebagai pengajar/guru mata pelajaran, guru bertanggung jawab kepada Kepala Sekolah dan mempunyai tugas melaksanakan proses belajar mengajar secara efektif dan efisien. Tugas dan tanggung jawabnya sebagai berikut:
1.         Membuat persiapan mengajar (perangkat pembelajaran)
2.         Segera masuk/keluar kelas setelah mendengar bel berbunyi
3.         Memimpin do’a sebelum pelajaran dimulai dan pada jam pelajaran terakhir
4.         Mengecek kehadiran siswa/mengabsen siswa
5.         Mengecek kebersihan kelas dan sarana lainnya
6.         Jangan membiarkan para siswa:
a.       pindah tempat duduk seenaknya sendiri
b.      keluar masuk kelas tanpa ijin
c.       menyontek/saling membantu dalam tes/ulangan
d.      mengganggu jalannya proses belajar mengajar
e.      tidak mencatat/mendengarkan pelajaran
7.         Jangan memulangkan siswa sebelum jam pelajaran terakhir dan mengistirahatkan sebelum bel istirahat
8.         Memberikan tugas untuk dikerjakan di rumah, menerangkan, membuat kliping, mengerjakan LKS, mengunjungi perpustakaan dan lain sebagainya
9.         Pastikan setiap siswa memiliki buku teks pelajaran/LKS
10.     Melaksanakan ulangan harian minimal 4 kali dalam satu semester dan mengembalikan hasil ulangan siswa setelah dikoreksi
11.     Melaksanakan analisis hasil ulangan harian/ulangan umum
12.     Menyusun dan melaksanakan program perbaikan dan pengayaan
13.     Sesuaikan pemberian pelajaran dengan program dan satuan pelajaran
14.     Adakan koordinasi antar sesama guru, petugas piket dan melaporkan kepada wali kelas apabila terdapat hal-hal yang kurang baik mengenai keadaan siswa/kelas
15.     Upayakan mencatat pada buku kerja guru/agenda kelas dan mencatat permasalahan yang timbul pada saat mengajar
16.     Mengadakan kerjasama dengan kelompok mata pelajaran sejenis (MGMP)
17.     Bila tidak hadir memberi kabar melalui telepon/surat dan memberi tugas kepada siswa
18.     Melaksanakan tugas secara baik dengan jalan hadir tepat pada waktunya, terutama pada waktu hari dimana ia sedang bertugas
19.     Melaksanakan proses belajar mengajar dengan penuh kesadaran dan dengan rasa tanggung jawab dan disiplin yang tinggi
20.     Selalu mengisi daftar hadir dan memparafnya
21.     Tidak dibenarkan sering menyuruh siswa menulis di papan tulis sementara yang lainnya mencatat
22.     Dilarang menugaskan siswa memeriksa hasil ulangan
23.     Diwajibkan mengikuti upacara hari senin (bagi bapak/ibu guru yang mengajar jam pertama dan kedua) serta mengikuti upacara hari besar nasional. Bagi bapak/igu guru yang tidak ada jam mengajar pada hari senin, maka minimal 2 kali ikut upacara dalam satu semester
24.     Melaksanakan tugas tertentu di sekolah
25.     Mengikuti kegiatan dan pengembangan kurikulum
26.     Membuat catatan tentang kemajuan hasil belajar masing-masing siswa
27.     Diwajibkan melapor kepada Kepala Sekolah, apabila akan melaksanakan kegiatan belajar/kegiatan lain di luar kegiatan sekolah
28.     Mengumpulkan dan menghitung angka kredit untuk kenaikan pangkatnya
29.     Wajib menghadiri setiap undangan rapat dari sekolah
Membuat daya serap, ketuntasan belajar dan nilai rata-rata kelas

0 komentar:

Posting Komentar

  • RSS
  • Delicious
  • Digg
  • Facebook
  • Twitter
  • Linkedin
  • Youtube